[Accessory] ROG Raikiri Pro FAQs

Q1:  Bagaimana cara melakukan peningkatan firmware pada pengontrol saya?

A1: Anda dapat mendownload versi firmware terbaru di https://rog.asus.com/controllers/rog-raikiri-pro-model/helpdesk_bios/ dan ikuti instruksi untuk mengupgrade firmware pada pengontrol Anda.

 

 

Q2: Bisakah saya menghubungkan pengontrol saya ke konsol Xbox secara wireless?

A2: Tidak, pengontrol Anda hanya mendukung koneksi kabel USB-C di konsol Xbox.

 

 

Q3: Bagaimana cara mengonfigurasi pengaturan pengontrol di konsol Xbox?

A3: Anda dapat mengonfigurasi pengaturan profil menggunakan Armory Crate di PC. Pengaturan profil yang dikonfigurasi akan disimpan di memori internal pengontrol Anda, memungkinkan Anda bermain di konsol Xbox.

 

 

Q4: Apakah pengontrol saya mendukung semua fitur (seperti audio dan getaran) baik dalam mode koneksi kabel atau nirkabel?

A4: Silakan lihat tabel di bawah untuk dukungan fitur di setiap mode koneksi.

 

Wired

Bluetooth

RF 2.4GHz

Audio function

V

X

X

Vibration

V

V

V

Impulse trigger

V

V

X

Aura sync

V

X

X

Armoury Crate setting

V

X

X

* Prasyarat: windows 10 atau 11

 

 

Q5: Apa yang harus saya lakukan jika pengontrol saya tidak berfungsi dengan baik dengan ROG Ally?

A5: Beberapa game akan menggunakan pengontrol bawaan ROG Ally secara default, meskipun Anda memiliki pengontrol lain yang terhubung. Jika Anda mengalami situasi ini, silakan tekan tombol Command Center  di ROG Ally untuk memanggil interface menu alat dan matikan pengontrol ROG Ally.

 

 

Q6: Apa yang harus saya lakukan jika pengontrol saya tidak berfungsi dalam koneksi Bluetooth?

A6: Driver diperlukan agar pengontrol dapat digunakan pada PC dalam koneksi Bluetooth. Silakan download dan ekstrak file untuk instalasi driver di https://rog.asus.com/controllers/rog-raikiri-pro-model/helpdesk_download/.

Sementara itu, periksa apakah Anda telah mengikuti langkah-langkah di bawah ini untuk melakukan proses pemasangan dengan benar.

a) Tekan tombol Xbox pada pengontrol Anda untuk menyalakannya.

b) Nyalakan OLED pada pengontrol Anda, lalu buka Sistem > PC > Bluetooth. LED indikator berkedip putih perlahan.

c) Tekan dan tahan tombol pairing selama lebih dari 3 detik hingga LED indikator berkedip putih dengan cepat.

CATATAN: Pengontrol Anda akan secara otomatis berpasangan dengan PC yang dipasangkan sebelumnya.

d) Temukan ikon Bluetooth pada task bar PC Anda, lalu klik Add a device > ROG RAIKIRI PRO > Finish.

e) LED indikator berkedip putih terlebih dahulu, kemudian berubah menjadi putih solid yang menandakan bahwa pengontrol telah berhasil terhubung ke PC.

 

Q7: Apa yang harus saya lakukan jika layar OLED tidak stabil?

A7: Harap periksa apakah versi firmware untuk pengontrol Anda adalah v0.03.03 atau lebih baru. Jika belum, silahkan download firmware versi terbaru di https://rog.asus.com/controllers/rog-raikiri-pro-model/helpdesk_bios/ lalu ikuti instruksi untuk meningkatkan firmware pengontrol Anda saat ini.